top of page
Writer's pictureGBI Sukacita - ITHB

Doa yang Berkuasa


Ibadah Minggu, 7 Agustus 2022

Pdp. Dr. Ir. Samuel Tarigan, MBA


Pembacaan Firman Tuhan:

Filipi 4:6-7

Ayat 6: "Janganlah hendaknya kamu kuatir tentang apapun juga, tetapi nyatakanlah dalam segala hala keinginanmu kepada Allah dalam doa dan permohonan dengan ucapan syukur."

Ayat 7: "Damai sejahtera Allah, yang melampaui segala akal, akan memelihara hati dan pikiranmu dalam Kristus Yesus."


  1. Doa menghilangkan rasa kuatir kita

    1. Filipi 4:7 - Doa yang melampaui segala akal, sehingga kita tidak perlu untuk kuatir akan ketakutan sebab Damai sejahtera Allah akan memelihara kita di setiap saat. Inilah yang Tuhan sediakan untuk orang percaya yaitu ada kedamaian serta Berdoa dapat mengubah hati kita.

    2. Yohanes 11:42-43 - Yesus membangkitkan Lazarus, Tuhan Yesus bergantung kepada Bapa dengan Doa agar mereka dapat percaya bahwa Bapa yang mengutus Yesus, berdoa adalah tanda bahwa kita bergantung kepada Allah. Orang yang yang mengandalkan Tuhan tidak akan dipermalukan dan dapat melakukan hal-hal yang besar.

  2. Doa membuka pintu-pintu

    1. Lukas 11:9 - Tuhan ingin kita mengalami hal yang terbaik didalam kehidupan kita, dengan doa dapat membuka pintu berkat dengan meminta kepada Allah maka akan diberikan kepada kita, dengan mencari maka kita akan mendapatkannya, dan dengan mengetok maka pintu akan dibukakan untuk kita.

  3. Doa mendemonstrasikan kuasa Allah

    1. Yakobus 5:17 - Berdoda dengan bersungguh-sungguh, Doa orang benar dengan yakin maka ada Kuasa Allah yang berkerja didalam kehidupan kita, doa menunjukkan bagaimana kita bergantung kepada Tuhan

    2. Bagaimana sikap dalam berdoa?

- Percaya akan kasih karunia Tuhan - Yohanes 16:30-33


Berdoa adalah salah satu cara agar kita dapat berkomunikasi dengan Tuhan dan bergantung/mengandalkan Tuhan dalam kehidupan kita sehari-hari, apapun kesusahan yang pernah kita hadapi dan apapun jalan yang akan kita ambil Berdoalah dan meminta kepada Tuhan serta percayakanlah semua hal kepada-Nya denga doa maka kuasa dan berkat Allah akan selalu menyertai kita dimanapun kita berada dan di kondisi apapun yang kita alami.

3 views0 comments

Recent Posts

See All

Comments


bottom of page